Setiap orang pasti memiliki kepribadiannya sendiri-sendiri, termasuk dalam hal percintaan. Beberapa orang mungkin berpura-pura dan tidak menujukkan dirinya yang sebenarnya saat jatuh cinta karena berbagai alasan. Kalau kamu, apa yang kamu tutupi dalam hubungan percintaanmu?
Untuk mengetahuinya, kamu bisa mengikuti tes kepribadian yang satu ini. Seperti dikutip dari Your Tango, tes kepribadian ini bisa mengungkapkan kepura-puraanmu dalam percintaan. Caranya mudah, cukup dengan melihat gambar di bawah ini dan mengatakan gambar apa yang pertama kali kamu lihat. Jika sudah, cocokkan jawabannya dengan penjelasan di bawah ini:
𝟭. 𝗪𝗮𝗷𝗮𝗵 𝗩𝗶𝗻𝗰𝗲𝗻𝘁 𝗩𝗮𝗻 𝗚𝗼𝗴𝗵
Jika gambar pertama yang kamu lihat adalah wajah Vincent Van Gogh maka hal ini menandakan bahwa hal yang kamu tutupi dalam hubunganmu adalah sifat moody kamu yang langka. Kamu terlalu khawatir bahwa sifatmu itu mungkin akan membuat orang lain menjauhimu. Hal itu yang membuatmu terus-menerus berpura-pura dengan berusaha melewati perubahan emosimu yang bermasalah. Tapi percayalah bahwa kamu tidak perlu melakukan hal itu karena sangat wajar untuk memiliki suasana hati yang buruk.
Jika pasanganmu tidak dapat mengerti dirimu di saat kamu sedang berada di sisi terburukmu, maka mereka tidak layak untuk sisi terbaikmu. Upayamu untuk memaksakannya dengan menutupi moody burukmu justru dapat berakhir dengan membuat pasanganmu menjauhimu.
𝟮. 𝗪𝗮𝗻𝗶𝘁𝗮 𝘆𝗮𝗻𝗴 𝗕𝗲𝗿𝗷𝗮𝗹𝗮𝗻
Jika gambar pertama yang kamu lihat adalah gambar wanita berjalan yang berada di bagian pojok gambar maka itu menandakan bahwa kamu berpura-pura benar-benar senang dan bahagia ketika kamu sedang jatuh cinta. Padahal sebenarnya kamu memiliki kecemasan dan kekhawatiran sendiri melebihi apa yang mungkin dirasakan oleh pasanganmu karena trauma yang kamu rasakan dalam hubunganmu sebelumnya.
Namun kamu tidak perlu menyembunyikan siapa dirimu yang sebenarnya dan sadarilah bahwa ini bukan hubungan lamamu, jadi jangan terlalu mengkhawatirkannya secara berlebihan. Mungkin saja pasanganmu saat ini bahkan sudah tahu bahwa kamu berpura-pura.
– 𝕲𝖗𝖊𝖘𝖘𝖕𝖊𝖉𝖎𝖆 𝕲𝖗𝖊𝖘𝖎𝖐 –
𝟯. 𝗥𝘂𝗺𝗮𝗵 𝗱𝗮𝗿𝗶 𝗞𝗲𝗷𝗮𝘂𝗵𝗮𝗻
Jika gambar pertama yang kamu lihat adalah gambar rumah dari kejauhan maka itu menandakan bahwa kamu berpura-pura untuk selalu siap untuk menetap setiap kali kamu jatuh cinta. Kamu bahkan bisa tidak menyadarinya. Kamu bisa benar-benar berubah menjadi sosok istri idaman.
Sebenarnya tidak ada masalah dengan hal ini, hanya saja kamu perlu selalu ingat untuk menjaga keseimbangan dalam segala hal. Kamu bisa tetap mengekspresikan cintamu dengan menjadi dirimu sendiri dan jika pasanganmu tersebut benar-benar mencintaimu maka dirinya akan menerimamu dan semakin mencintaimu karena sifat natural yang kamu miliki.
𝟰. 𝗣𝗿𝗶𝗮 𝘆𝗮𝗻𝗴 𝗗𝘂𝗱𝘂𝗸 𝗱𝗶 𝗧𝗲𝗻𝗴𝗮𝗵
Jika gambar pertama yang kamu lihat adalah gambar pria yang duduk di tengah maka itu menandakan bahwa kamu berpura-pura menjadi apa yang pasanganmu inginkan dan idam-idamkan setiap kamu jatuh cinta. Jika pasanganmu mengingikan pasangan yang dapat membuat sushi, maka kamu akan berusaha mati-matian untuk menjadi orang tersebut, sekalipun kamu sangat tidak menyukai ikan. Hal itu terjadi bukan karena kamu tidak mengenal dirimu sendiri, melainkan kamu khawatir dan takut bahwa apa yang kamu miliki tidak cukup baginya.
Sebenarnya sikap demikian justru dapat membuat pasanganmu menjadi bingung karena jika mereka sudah menyukaimu sejak pertama kali bertemu dan mengenalmu, lalu setelahnya kamu berubah seperti digantikan oleh orang lain, hal itu akan membuatnya jadi bertanya-tanya. Percayalah, siapapun kamu dan apapun yang kamu miliki sudah cukup untuk membuatnya mencintaimu.
𝙎𝙤𝙪𝙧𝙘𝙚: