Udah Tahu Belum? Telkomsel Buka Layanan Grapari Online

Udah Tahu Belum? Telkomsel Buka Layanan Grapari Online

Techno – Telkomsel kini hadir dengan layanan GraPARI Online yang akan menambah pilihan akses layanan bagi pelanggannya, untuk mendapatkan produk dan layanan.

Melalui layanan GraPARI Online ini, Telkomsel ingin membuka kemudahan bagi pelanggan saat ingin melakukan proses layanan seperti pembelian simcard Telkomsel Prabayar, ganti/upgrade kartu SIM 4G, serta pendaftaran Telkomsel Halo secara online.

Dengan layanan GraPARI Online, kalian pengguna Telkomsel tidak perlu datang ke gerai fisik, dan produk seperti kartu SIM akan langsung diantar ke rumah atau tempat tujuan pelanggan.

Pelanggan juga akan mendapatkan kemudahan memilih nomor Telkomsel Prabayar dan Telkomsel Halo yang sesuai kebutuhan. Ke depannya, sejumlah layanan lain juga akan segera dapat dimanfaatkan melalui GraPARI Online.

Baca Juga  Mengenal Kecamatan Duduksampeyan Gresik

Lalu Gimana Caranya Min Mengakses GraPARI Online?

Kalian dapat mengakses layanan GraPARI Online melalui tsel.me/graparionline, dan kemudian mengisi formulir digital yang disediakan, sesuai produk dan layanan yang dibutuhkan.

GraPARI Online sudah dilengkapi dengan ragam pilihan saluran pembayaran elektronik dari sejumlah mitra perbankan dan mitra financial technology terkemuka.

Berikan Komentar mu dibawah ini