UPT SMPN 4 Gresik Launching Fasilitas Penunjang Pembelajaran Siswa

UPT SMPN 4 Gresik Launching Fasilitas Penunjang Pembelajaran Siswa
Bupati Gresik Gus Yani menggunting pita pembukaan fasilitas sarana prasarana penunjang siswa UPT SMPN 4 Gresik, Senin (16/1/2023)

Dalam meningkatkan pendidikan yang lebih baik UPT SMPN 4 Gresik melaunching beberapa fasilitas sarana prasarana penunjang pembelajaran diantaranya Gedung Teater “Fandi Akhmad Yani”, Cafetaria UPT SMPN 4 Gresik, Masjid Baiturrohman, dan Launching 9 Buku karya siswa tentang kearifan lokal, Senin (16/1/2023).

Peresmian sarana prasarana tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani, Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik, Forkopimcam Kecamatan Gresik, serta siswa UPT SMPN 4 Gresik.

Dalam sambutannya Bupati Gresik memberikan motivasi kepada para siswa dan para wali murid yang hadir dalam kegiatan tersebut. “Setiap pribadi pasti memiliki kemampuan tinggal bagaimana setiap pribadi tersebut mengembangkan kemampuan dengan arahan para guru yang selalu mengajarkan ilmu yang baik terhadap para murid dengan kunci yaitu kedisiplinan. Dengan kedisiplinan sesuatu hal yang mustahil pasti akan dapat diraih”.

Baca Juga  Polisi Bantu Evakuasi Pohon Tumbang di Jalan Raya Nasional Duduksampeyan

Dalam momen yang sama Hariyanto selaku Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik menambahkan selain dalam kegiatan belajar mengajar tingkat kualitas pendidikan juga dapat dilihat dari sarana-prasarana yang ada di setiap sekolah.

Pada saat ini Kabupaten Gresik berusaha menyelesaikan problem sarana-prasarana yang ada di masing -masing sekolah negeri dari tingkat SD, SMP, dan SMA. Dengan adanya sarana-prasarana yang memadai tingkat numerasi dan literasi setiap siswa akan menjadi semakin baik.

Gus Yani berpesan dan berharap para siswa-siswi tetap semangat dalam mencari ilmu dan dapat menjadi pribadi yang sukses serta UPT SMPN 4 dapat meniadi roll model dari SMP yang lain. Sehingga tingkat kualitas pendidikan di Kabupaten Gresik semakin bermutu.