Sosok AKP Mulya Sugiharto, Kasatlantas Polres Gresik Promosi Jabatan ke Polda Banten

Gresik – Sepak terjang maupun langkah prajurit tidak lepas dari panutan, terkait instruksi dan pengarahan dari pimpinan serta saat mengikuti pendidikan kejuruan (Dikjur) yang telah dilakukan sebelumnya.

Sehingga disaat menerima perintah penempatan penugasan pimpinan yang harus siap, disamping itu diharapkan harus mampu untuk mengatasi segala problem dan pengembangan serta penerapan dalam Kesatuan berlandaskan dari SOP Kepolisian.

Sesuai amanah Kapolda Jatim Irjen Pol Dr Toni Harmanto melalui Surat Telegram Polda Jatim Nomor: ST/1219/IX/KEP/2023 tanggal 24 Agustus 2023 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Jatim. Amanah itu diberikan kepada AKP Mulya Sugiharto Mantan Kasatlantas Polres Blitar Kota.

Sementara AKP Mulya Sugiharto sampai saat ini dipercaya menjabat Kasatlantas Polres Gresik, yang disertijabkan pada hari Senin (4/9/2023). Pejabat sebelumnya, AKP Agung Fitriansyah.

AKP Mulya Sugiharto adalah sosok perwira Polri lulusan Akpol 2013, dimana telah menorehkan berbagai prestasi, salah satunya ia berhasil membawa Satlantas Polres Blitar Kota Juara 1 Nasional Se-Indonesia Lomba Kawasan Tertib Berlalu Lintas dalam rangka Hari Ulang Tahun Lalu Lintas Ke 68 Tahun 2023.

Sehingga ia mendapatkan promosi jabatan menjadi Kasat Lantas Polres Gresik. Namun tidak lama ini, belum genap 1 (satu) bulan berdinas sebagai Kasat Lantas Polres Gresik, pada Selasa (26/9/2023) berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2183/XI/KEP./2023, ia telah mendapatkan promosi jabatan mutasi ke Polda Banten, dimana ini adalah program pembinaan karier lulusan Akpol angkatan 2012 dan 2013 harus mengikuti program untuk mutasi ke seluruh Indonesia.

Selama menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Gresik, AKP Mulya Sugiharto telah membawa banyak perubahan, berbagai inovasi yang dibuat olehnya selama bertugas di Polres Gresik, seperti rutinitas religius dengan baca Asmaul Husna berjamaah untuk mengawali giat pagi, Jumat Berkah Berbagi Satlantas Polres Gresik, Pelatihan dan Perubahan Sistem Proses Ujian SIM, dan inovasi lainnya.

Ia adalah sosok perwira Polri yang dikenal ramah, akrab dan baik dengan masyarakat, personel, dan bahkan dikalangan media. (Red)